Beberapa Penyebab Gigi Berlubang dan Cara Menghilangkan Karang Gigi – Sahabat sekalian pada
kesempatan kali ini kita akan share artikel mengenai penyebab gigi berlubang dan Cara Menghilangkan Karang Gigi.
Gigi merupakan kompenen vital dalam sistem pencernaan kita, dimana gigi
berfungsi melumatkan makanan yang akan kita cerna, fungsi vital ini dalam
artian gigi sebagai benteng utama dalam mengeloh makanan kita, disamping itu
gigi juga berfungsi estetika bagi penampilan kita, jadi sudah selayaknya kita
merawat gigi kita agar tetap bagus dan menambah estetika penampilan kita. Seringkali
gigi berlubang, lantas apa saja penyebab gigi kita jadi bolong atau berlubang,
berikut ini beberapa penyebab gigi berlubang, agar kita Bisa mengantisipasinya.
- Faktor usia. Anak-anak dan lansia adalah kelompok orang yang paling rentang mengalami gigi berlubang. Pada lansia, proses metabolisme tubuh cenderung akan melambat seiring usia bertambah. Hal ini membuat orang lanjut usia (lansia) lebih berisiko mengalami berbagai masalah kesehatan, termasuk gigi berlubang. Sejumlah obat yang sedang diminum secara rutin oleh lansia juga bisa menghambat produksi air liur dan menyebabkan mulut. Belum lagi pengaruh gaya hidup selama masa muda, seperti merokok dan sering minum alkohol, yang juga dapat memicu kerusakan gigi di usia tua.
- Lokasi gigi. Penyebab kemunculan lubang yang mungkin tidak Anda pernah sangka adalah lokasi gigi. Dalam banyak kasus, lubang lebih sering terbentuk pada gigi bagian belakang, yaitu geraham dan premolar. Gigi bagian belakang memiliki banyak alur dan celah sehingga sering kali sisa makanan tersangkut di sana. Di samping itu, area gigi belakang juga cenderung lebih sulit dijangkau oleh sikat gigi. Meski Anda rajin menyikat gigi setiap hari, belum tentu bagian belakang gigi ini tersikat dengan bersih. Agar seluruh pelosok gigi Anda terjamin bersih, rajinlah kontrol ke dokter gigi untuk membersihkan plak dan karang gigi secara rutin. Biasanya dokter menganjurkan pembersihan plak dan karang gigi dengan metode scaling setiap 6 bulan sekali. Prosedur ini efektif membersihkan plak penyebab gigi berlubang hingga ke bagian gigi yang sulit dijangkau sikat gigi.
- Makanan dan minuman manis. Segala yang manis-manis memang nikmat dan menggoda. Namun, tahukah Anda bahwa makanan dan minuman manis merupakan penyebab gigi berlubang? Ya, ini karena makanan dan minuman manis adalah santapan lezat bagi para bakteri di dalam mulut. Bakteri-bakteri ini akan menggerogoti sisa-sisa gula yang menempel di permukaan gigi dan menghasilkan asam. Asam ini akan bercampur dengan air liur yang kemudian membentuk plak di permukaan gigi. Plak yang dibiarkan menumpuk akan mengikis lapisan enamel gigi hingga lama-lama menyebabkan lubang.
- Tidak membersihkan gigi dengan benang. Faktanya, rutin menyikat gigi saja tidak cukup untuk membersihkan gigi. Anda perlu melanjutkannya dengan menggunakan benang gigi (flossing). Plak penyebab gigi berlubang paling banyak menumpuk di sela-sela gigi. Nah, benang gigi efektif membersihkan sela-sela gigi yang sulit dijangkau dengan bulu sikat gigi.
- Mulut kering. Tahukah Anda bahwa mulut kering juga bisa jadi penyebab gigi berlubang? Produksi air liur yang sedikit dapat menyebabkan mulut kering. Padahal, air liur penting untuk menjaga kelembapan mulut sekaligus membersihkan sisa-sisa makanan dan plak dari gigi. Senyawa di dalam air liur juga membantu melawan asam yang diproduksi oleh bakteri. Itu sebabnya, mulut yang kering dapat meningkatkan risiko masalah mulut, mulai dari gigi sensitif, gigi berlubang, dan lain sebagainya.
Berikut ini Beberapa Cara Menghilangkan karang gigi:
- Gosok Gigi Secara Kontinyu. Menggosok gigi secara teratur 2 kali sehari, merupakan salah satu cara menghilangkan karang gigi secara alami. Bukan bahnya menghilangkan, kebiasaan menggosok gigi secara teratur juga dapat mencegah munculnya karang gigi. Tetapi perlu diperhatikan, menggosok gigi rutin saja tidak cukup. Gosok gigi juga harus dilakukan dengan benar supaya gigi bersih sempurna.
- Gunakan Pasta Gigi dengan Flouride. Dalam membiasakan gosok gigi, juga harus memperhatikan kandungan zat yang terdapat dalam pasta gigi. Pasta gigi yang baik adalah yang mengandung fluoride. Kandungan ini dapat memperkuat lapisan enamel gigi serta dapat mengurangi risiko pembusukan akibat makanan dan minuman asam.
- Flossing Gigi Anda. Selain menggosok gigi, flossing juga bisa menjadi pilihan cara menghilangkan karang gigi secara alami. Flossing merupakan Teknik atau cara membersihkan gigi dengan menggunakan benang. Cara ini dipercaya efektif dalam membersihkan plak gigi karena dapat menjangkau sela-sela gigi dengan baik.
- Menggunakan Mouthwash. Cara menghilangkan karang gigi selanjutnya juga dapat dilakukan dengan berkumur menggunakan mouthwash. Cara ini sangat efektif membersihkan sisa makanan dan membunuh bakteri pada area gigi yang sempit.[]